• Nginap Bareng
  • Contact
  • Portofolio
Responsive image

Indonesian Beauty & Fashion Blogger.
Your personal stylist

Beauty Fashion Talks Lifestyle Event
#BeautyCorner

Bebas Komedo dengan Avoskin Miraculous Refining Toner

Written by Uni Dzalika

Avoskin Miraculous Refining Toner review



Di penghujung akhir tahun 2018 lalu, saya memberanikan diri menggunakan toner eksfoliasi sebagai bantuan untuk mengangkat sel kulit mati di wjah. Sedikit takut, memang, mengingat kondisi kulit saya yang sudah sangat tipis dan mudah sensitif. Tapi ternyata seru, dan selama penggunaannya benar seta sesuai dengan kondisi kulit, semua baik-baik saja. kemudian, Januari 2019 ini saya dipertemukan dengan produk baru Avoskin Beauty, yaitu Avoskin Miraculous Refining Toner yang merupakan toner eksfoliasi keluaran PT AVO Innovation & Technology.

Miraculous Series Avoskin Beauty terdiri dari Miraculous Refining Serum dan Miraculous Refining Toner yang mana keduanya merupakan wujud komitmen Avoskin untuk selalu menyajikan produk terbaik bagi konsumen dan calon konsumen.

PARABEN FREE 100%
NO ANIMAL TESTING
TANPA PARFUM

Avoskin Miraculous Refining Toner memiliki kandungan utama 5% AHA, 1% BHA, 2% PHA, niacinamide+ 2%, tea tree - witch hazel, raspberry dan aloe vera, yang mana dengan adanya aloe vera dan raspberry ini akan mencegah terjadinya kekeringan pada kulit setelah memakainya.


cara pakai toner acid
Kemasan terbuat dari plastik sehingga tidak mudah pecah

avoskin miraculous series
Di dalam tutup ulirnya terdapat klip penutup agar produk tetap steril dari udara

Meskipun bukan brand pertama yang mengeluarkan produk AHA BHA PHA dalam satu tempat, dia tetap ditunggu oleh banyak kalangan termasuk saya dan sangat senang ketika sudah resmi dijual di pasaran! Oh ya, pembahasan lebih lanjut mengenai kandungan AHA BHA PHA bisa dibaca di blog-nya insommia; 

AHA, BHA, PHA, APA PERSAMAAN DAN PERBEDAANNYA? 

di sana dipaparkan dengan sangat jelas dan informatif karena dijelaskan oleh orang yang memang paham di bidang tersebut.

Kembali ke topik utama, selain bertugas untuk eksfoliasi kulit, Avoskin Miraculous Refining Toner mampu mengangkat sel kulit mati, mencerahkan warna kulit, memudarkan noda hitam di wajah, meratakan warna kulit, mengecilkan pori-pori, melembabkan, dan aman digunakan untuk wajah yang sedang berjerawat sekalipun.

Bagaimana Cara Menggunakan Avoskin Miraculous Refining Toner?

Cara menggunakannya cukup mudah jika kamu sudah terbiasa menggunakan produk acid toner. Selepas membersihkan wajah, janagn lupa baca bismillah terus kita tinggal tuang secukupnya pada kapas dan usap dari area tengah wajah ke arah luar dengan gerakan ke atas kemudian biarkan menyerap. Perlu diingat untuk menghindari area mata dan produk ini tidak perlu dibilas. Setelah menggunakannya lanjutkan dengan PHTE Avoskin dan tahapan skincare lainnya.

kompsisi Avoskin Miraculous Refining Toner

Nah, menurut saya yang tidak terbiasa menggunakan acid toner, kandungan 5% AHA di sini cukup tinggi sehingga bagi saya dan juga peringatan bagi kamu yang baru pertama kali menggunakan toner eksfoliasi, saya sarankan untuk tidak menggunakannya setiap hari, hanya di malam hari, dan gunakan 2x seminggu pada awal pemakaian sebagai tahap penyesuaian dengan kulit.

Pekan selanjutnya tambah jadi 3x, dan jika sudah terbiasa atau tidak ada reaksi buruk silakan lanjut jadi sehari sekali. Kalau Uni? Karena kulit saya tipis dan tidak menumpuk sel kulit matinya jadi saya pakai 3x seminggu atas saran dokter.


cara pakai toner exfo
manfaat Avoskin Miraculous Refining Toner

Oh ya, mau mengingatkan juga kalau penggunaan AHA BHA pada kulit dapat meningkatkan sensitivitas kulit terhadap paparan sinar matahari dan dapat memicu terjadinya efek kulit terbakar, sehingga kita WAJIB menggunakan sunscreen setiap pagi.

Reaksi yang Terjadi Setelah Menggunakan Avoskin Miraculous Refining Toner

Ini ‘kan saya baru coba di awal bulan Januari ini dan menggunakannya kadang 3x dan kadang 2x dalam seminggu, mungkin hailnya tidak semaksimal yang dibayangkan orang, tapi bagi saya sangat memuaskan dan takjub dengan cara kerjanya yang cukup ekfektif mengeksfoliasi kulit.


Karena fokus utama saya bukan untuk mengangkat selu kulit mati dan enghilangkan kekusaman, saya tidak terlalu memperhatikan peredaan tersebut setelah menggunakannya. Tetapi, karena yang saya fokuskan adalah memusnahkan komedo putih (whiteheads) yang ada di sisi hidung dan area dagu, ini langsung kelihatan dalam sekali pemakaian!

Komedonya saya tuh selalu ada setiap hari dan selalu banyak dan susah ditiadakan, bikin makeup jadi grenjel dan tidak mulus seperti kaka-kaka idol Kpop. Nah, saat pakai toner ini keangkat semua… awalnya memang sangat perih baru kesentuh teksturnya saja, padahal. Pas diusap pelan juga makin terasa perih!

Ini disebabkan kulit saya yang kaget dan belum terbiasa atau memang karena kulit saya bereaksi dengan 5% AHA tersebut. Lama-kelamaan setelah mulai beradaptasi tidak terlalu perih kecuali kalau sedang berjerawat akan kembali perih. Terusnya dia ada efek calming juga ya jadi jerawat kemerahan itu langsung pudar dan mengecil setelah pakai ini.


uni dzalika

Kesimpulannya, saya suka dengan produk terbaru Avoskin ini karena manfaat yang didapat langsung terasa dan harganya pun tidak bikin dompet cekak. Penggunannya tentu harus sesuai kondisi kulit dan pahami dulu kamu maunya menghilangkan apa atau fokus utama kamu untuk ngapain wajahnya (misal seperti Uni yang fokusnya menghilangkan komedo) karena meskipun diklaim bisa ini-itu, kalau kita tidak niatkan dengan baik, hasilnya mungkin tidak terasa di kamu.

Jadi, diniatkan pakai ini karena untuk menjaga apa yang sudah Tuhan kasih, karena mau menjaga wajahnya dari debu noda dan dosa, serta jangan berharap hasil yang instan karena semua hal baik akan tiba di waktu yang tepat.

Produk Avoskin Miraculous Refining Toner 100 ml dijual bebas di beberapa e-commerce Shopee, Lazada, dan situs resminya di avoskinbeauty.com tapi saya sarankan beli via e-commerce saja :D


5 comments:

  1. Ryanti Saragie1 February 2019 at 13:02

    Aku jadi pengen nyobain juga sih soalnya komedo lagi parah parahnya belakangan ini tapi rada takut dikit buat nyobain dikulit juga (ah...jadi galau diriku) TFS

    ReplyDelete
    Replies
    1. Uni Dzalika1 February 2019 at 13:54

      Sama saya juga awalnya takut tapi penasaran tapi takut tapi penasaran :D Akhirnya coba dan memang awal awal mukanya kaget tapi so far gak breakout, ayo ka dicoba :)

      Delete
      Replies
        Reply
    2. Reply
  2. Safira Nisa1 February 2019 at 13:38

    Penasaran tapi takut ga cocok :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. Uni Dzalika1 February 2019 at 13:55

      cobain yang kemasan kecilnya aja dulu, kalau gak cocok jual lagi :D

      Delete
      Replies
        Reply
    2. Reply
  3. Barracuda Essence31 July 2019 at 13:40

    Thanks for sharing, semoga sukses..

    ReplyDelete
    Replies
      Reply
Add comment
Load more...

Yuk Berlangganan!

Nggak mau ketinggalan informasi dari blog ini? Let's keep in touch! Tinggalkan alamat e-mail kamu dan dapatkan review artikel, tutorial, serta tips menarik secara gratis! :)

  • About Dza
  • About
  • Shop
  • FAQ
  • Explore
  • Lifestyle
  • Tips
  • Salero Uni
  • E-commerce
    Connect

Copyright Forever Young Lady All rights reserved. Design by Jung - Good Ideas. Great Stories.