Hi, Assalamualaikum!
Giveaway Time!!!
Giveaway Time!!!
Akhir tahun ini, kita banyak mendengar pun membaca berita yang berjubelan, saling tindih, sampai bingung mau bahas yang mana. Mulai dari kasus Setya Novanto, freeport, Tertangkapnya PR dan NM dalam kasus prostitusi, trend makeup tahun depan, munculnya film Indonesia yang serentak tayang di bioskop, sampai larangan berkendara untuk driver yang dipesan secara daring.
Selain itu, ada yang lebih membuat saya dan orang-orang di circle blogger kasak-kusuk. Beritanya nggak heboh, nggak wah, dan biasa saja. Tapi heboh di jalur belakang. Tentang pilihan seseorang publik figur dari kalangan penulis, yang memutuskan untuk membuka kerudung.
Iya, mungkin buat kalian itu urusan pribadi, bukan hak kita mencampuri, dan nggak penting dibahas. Tetapi, tetapi untuk saya sendiri, itu jadi tamparan yang sangat, sangat keras.
Kenapa saya merasa ditampar? Lengkapnya saya ceritakan dengan klik tautan ini, ya. Semoga kamu mau membacanya :D
Banner giveaway
Nah, kan saya sudah cerita pengalaman saya dalam memutuskan pakai hijab. Saya tantang kamu untuk ikutan #DareToShare nih. Bagaimana caranya?
#DareToShare : Ceritakan Pengalamanmu yang Bersinggungan dengan Hijab!
Jadi,
1. Kalau kamu berhijab, boleh ceritakan pergolakan atau titik balik dalam hidup sampai memutuskan berhijab.
2. Kalau kamu tidak berhijab, boleh juga ikutan dengan menceritakan pengalaman yang pernah kamu rasakan bertemu, atau apa pun yang bersinggungan dengan hijab.
3. Kalau kamu non muslim, boleh juga berpartisipasi sharing dari sudut pandang kamu mengenai hijab dan inspirasi yang kamu dapatkan.
TOPIK INI RENTAN, YES? Tapi jujur, nggak ada maksud menyindir atau memojokan suatu pihak, I just wanna know your experience about hijab, and, so...
Syarat :
1. Peserta tidak dibatasi usia, pekerjaan, status, sex, gender, suku, pun agama.
2. Peserta memiliki platform menulis yang bisa dibaca siapa saja (blogspot, WordPress, tumblr, notes fb, watpadd, dsb).
3. Tulisan yang diikutsertakan belum pernah diikutkan dalam kontes atau lomba manapun.
4. Tulisan dilarang mengandung unsur provoke atau controversial yang dapat membuat pihak lain tersakiti.
5. Satu peserta boleh mengirim lebih dari satu kisah.
6. Dalam postingan boleh menyertakan gambar pendukung, kalau bukan gambar snediri silakan setakan sumber.
7. Di akhir postingan mohon untuk menulis kalimat berikut ini (tinggal co-pas) : Postingan ini diikutsertakan dalam giveaway #DareToShare ~ http://www.unidzalika.com/2015/12/haruskah-saya-membuka-hijab.html
8. Masukan juga gambar banner giveaway ini ya.
9. Kalau sudah post, silakan share ke akun twitter dengan format : Judul (spasi) link blog post (spasi) @unidzalika (spasi) #DareToShare
10. Periode ini dihitung sejak 18 Desember 2015 dan ditutup sampai 29 Febrruari 2016. Cukup lama, kan.
11. Peserta merupakan followers blog unidzalika.com dan instagram @unidzalika , (tidak harus followers twitter) (nggak punya instagram it's okay, just write ^^).
Hadiah :
Akan ada hadiah menarik untuk beberapa pemenang dengan kategori ;
1. Menginspirasi
Satu buah voucher blue bird, satu buah novel, satu buah hijab.
Satu buah voucher blue bird, satu buah novel, satu buah hijab.
2. Memotivasi
Satu buah voucher blue bird, satu hijab pashmina.
Satu buah voucher blue bird, satu hijab pashmina.
3. Menyentuh
Satu hijab.
Satu hijab.
4. Dsb (ditunggu kalau ada yang mau jadi sponsor)
Nantinya mengenai hadiah dan total pemenang akan saya update secara berkala. Ditunggu ya, untuk foto dan info hadiahnya! Sementara ini menulislah untuk dibaca. Soal hadiah, itu bonus ^^
Aku udah bahas ini di blog. Boleh diikutsertakan kah? Atau harus buat baru uni?
BalasHapusNggak ush buat baru, yang itu aja diikutsertakan kak ;)
Hapushttp://tyashc.blogspot.co.id/2015/12/mengapa-aku-berhijab.html
Hapuswahhh..bookmark dulu deh..
BalasHapusMau ikutan, tapi ga ada IG kak
BalasHapusHalo kak, aku ikutan giveawaynya ya :)
BalasHapusNama : Intan Novriza Kamala Sari
Twitter : @inokari_
URL blogpost : http://www.inokari.com/2016/02/beranikah-kamu-berhijab.html
Thankyou kak. Giveawaynya kece :)
Asiiik.. Diperpanjang yaa.... Mudah2n sempet..
BalasHapusSampai saya, aku merasa belum cukup punya keberanian untuk pake hijab, hiks...
BalasHapusberi aku motivasi dong...
Alhamdulillah, selesai juga nih.. Mewakili kegundahan hati thdp fenomena lepas hijab http://catatanhatiibubahagia.blogspot.co.id/2016/02/ajari-putrimu-berhijab-karena-allah.html?m=1
BalasHapusAaa baru tau GA iniiii
BalasHapus