Siapa yang suka nonton bola?
Pada kenyataannya, pertandingan sepakbola telah menjadi bagian yang kuat dari kehidupan setiap orang. Di mana ada jutaan orang menonton pertandingan olahraga satu ini setiap tahun karena beberapa turnamen.
Namun, nggak semua penonton akan selalu ada untuk menyaksikan pertandingan bola secara langsung di stadion. Sebagian dari mereka lebih memilih menontonnya di televisi bersama rekan atau keluarga di rumah. Kalau kamu gimana nih?
Meski demikian, ada kalanya nonton sepakbola di rumah itu membosankan. Apakah suami kamu juga kerap merasa bosan menonton pertandingan sepakbola di rumah dan ingin sesekali menontonnya di luar bareng kawan – kawannya seperti misalnya nobar jadwal premier league 2024 di cafe? Atau bahkan datang langsung ke stadion?
Tenang, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat suasana nonton sepakbola di rumah jadi lebih menyenangkan, sehingga membuat suami betah nonton di rumah.
Contoh caranya adalah dengan menyiapkan camilan untuk suami agar suasana tidak membosankan. Namun, pastikan kamu memilih camilan yang tidak mengganggu konsentrasi dan memungkinkan suami tetap fokus pada pertandingan.
Berikut ini rekomendasi camilan untuk suami saat nonton bola:
1. Kacang Kulit
Kacang kulit adalah salah satu pilihan camilan yang bisa kamu temukan dengan mudah. Umumnya, kacang kulit terdiri dari dua varia, yaitu kacang rebus dan kacang kulit sangrai kemasan.
2. Kacang Atom
Rasanya yang renyah dan bentuknya yang praktis untuk dimakan membuat kacang atom menjadi pilih favorit para istri untuk camilan suaminya saat nonton bola.
3. Popcorn
Selain cocok dijadikan camilan saat nonton film, popcorn juga bisa dijadikan camilan untuk menemani suami menonton pertandingan sepakbola. Camilan berbahan jagung satu ini biasanya tersedia dalam dua varian, yakni manis dan gurih.
Nah, agar lebih praktis, kamu bisa membeli popcorn kemasan yang banyak ditemukan di supermarket.
4. Gorengan
Gorengan sepertinya telah menjadi camilan favorit masyarakat Indonesia. Selalu ada gorengan saat nonton bareng sepakbola di warung. Mulai dari bakwan, tempe goreng, tahu goreng, hingga pastel.
5. Keripik
Keripik juga cocok dijadikan camilan untuk temani suami nonton sepakbola. Ada banyak varian keripik yang bisa dipilih seperti keripik singkong, ubi, tempe, kentang, dan jagung.
6. Snack Kemasan
Snack kemasan memberikan variasi camilan yang lebih banyak seperti wafer, permen, dan biskuit yang banyak dijual di warung atau minimarket terdekat.
7. Peyek Kacang
Selain kacang – kacangan, peyek kacang juga bisa kamu jadikan camilan untuk temani nonton sepakbola. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah atau jika ingin yang praktis bisa membelinya di warung terdekat.
8. Kentang Goreng
Kentang goreng juga bisa menjadi camilan yang pas untuk disajikan saat suami nonton bola. Apalagi, camilan satu ini mudah didapat. Sekarang, banyak dijual kentang goreng instan yang bisa digoreng setiap saat kamu menginginkannya.
Cara menyimpannya juga sangat mudah. Agar lebih nikmat, sajikan kentang goreng dengan saus sambal atau saos tomat sama enaknya. Dijamin, suami kamu akan nonton sepakbola dengan seru.
9. Buah – Buahan
Jika ingin menyiapkan camilan yang sehat untuk suami, kamu bisa memilih buah – buahan. Pastikan kamu memilih buah – buahan yang segar dan yang menjadi kesukaannya. Camilan satu ini sangat baik karena kaya serat, vitamin, dan mineral.
Dengan begitu, suami tidak hanya menyaksikan para pemain yang sedang bertanding saja, namun juga kamu telah membantu suami melakukan aktivitas yang membuat tubuhnya menjadi bugar dengan mengonsumsi buah – buahan segar.
Biasanya aku pilih buah sih 😄. Supaya suami ga kebiasaan minum manis. Jadi mending kalo pun mau manis, yg dari buah2an aja 😁
BalasHapus